Cara Membuat Terong Crispy Dari Tepung Kobe

Ibu – ibu rumah tangga zaman sekarang terkadang masih banyak yang bingung untuk menyajikan makanan untuk keluarganya. Terkadang anak – anak maunya makanan yang gak itu – itu saja. Dan banyak anak yang bosan dengan jenis makanan yang  tidak ada variasinya.

Sang ibu pun terkadang bingung apa yang sebenarnya dimau oleh sang anak tersayang. Masakan yang berbahan daging pun terkadang jarang disentuh jika memang sudah terlalu sering dimasak atau dimakan.

Kini ibu – ibu zaman sekarang tidak perlu khawatir, ini ada salah satu menu makanan baru yang sangat mudah untuk di masak, bahan makanan ini pun harganya sangat terjangkau dan mudah didapat, karena banyak dijual di toko sayur, tukang gerobak sayur atau banyak ada dipasar.

Terong crispy adalah salah satu menu yang terbilang baru,makanan yang berbhan utama terong / terong ungu yang di selimuti dengan tepung . masih banyak yang belum tau jika terong pun bisa di olah menjadi makanan yang berbeda dari biasanya.

Dan kali ini kita akan membahas bagaimana  cara mengolah terong ungu menjadi makanan yang lebih bervariasi. Resep masakan ini sangat mudah dipelajari dan sangat mudah untuk dilakukan bagaimana cara memasak terong cryspi.

Peralatan yang diperlukan untuk memasak resep terong cryspi

Sebenarnya alat yang digunakan sangatlah sederha, dan semua ibu rumah tangga pasti sudah memilikinya. Berbagai peralatan yang diperlukan untuk memasak terong cryspi antara lain adalah:

  • Pisau

Berfungsi untuk memotong terong dan mengupas bawang

  • Wadah

Berfungsi untuk membuat adonan tepung

  • Penggorenagn atau wajan

Berfungsi untuk menggoreng terong cryspi

Bahan yang dibutuhkan diantaranya yaitu:

  1. Bahan utama adalah terong yang berukuran besar
  2. Tepung instan
  3. Air seperlunya
  4. Minyak goreng
  5. Garam

Cara membuat terong crispy tepung kobe adalah sebagai berikut:

  1. Anda harus mengupas kulit terong hingga bersih.dan apabila menginginkan hasil yang lebih baik maka pakailah terong yang berukuran besar.
  2. Untuk lebih mudah membentuk makka bagilah terong tersebut menjadi tiga bagian.
  3. Potonglah terong dengan ukuran kecil, tetai jangan sampai terkena ujungnya atau terbelah total.
  4. Agar memiliki rasa yang lebih lezat serta terong tidak menyerap banyak minyak, rendam terong didalam air garam selama kurang lebih lima menit.
  5. Selam menunggu rendaman terong, masukan tepung sipa saji kedalam wadah dan campur dengan air.
  6. Jangan lupa buat adonan tepung kering juga.
  7. Setelah lima menit angkat terong dan masukkan terong kedalam wadah, aduk hingga rata lalu angkat dan letakan kewadah adonan tepung kering.kemudian gulung – gulung.
  8. Setelah terong rata dengan tepung, kemudian masukakn kedalam penggorengan dengan minyak yang sudah dalam keadaan panas.
  9. Setelah terong berwarna cokelat angkat dan sajikan dengan saus sambal atau dengan yang lainnya.

Semoga dengan resep masakan ini bisa menambah wawasan anda dalam mengolah makanan terutama dari sayuran yang memiliki vitamin dan gizi yang sangat baik  untuk tubuh kita. Dan semoga ulasan kali ini membuat kita lebih bervariasi lagi dalammenyajikan makanan untuk keluarga kita. Sekaligus kita dapat mengolah sayuran yang biasa menjadi makanan yang memiliki  keistimewaan. Dengan demikian, keluarga kita bisa mengkonsumsi makanan yang yang bergizi, sehat serta lezat. Disamping itu, anak – anak kita akan senang makan makanan yang kita buat dan tidak merasa ada makanan yang membosankan. Tidak lupa semoga  pembahasan kali ini bermanfaat untuk kita semua.